AMBON - BERITA MALUKU. Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara - Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) telah memberikan lampu hijau akan dibuka kembali penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) pada Maret 2021 mendatang.
Menindaklanjuti hal ini, Pemerintah Daerah Provinsi Maluku, telah mengusulkan 500 formasi CPNS ke Kemenpan-RB.
"Kita usulkan kurang lebih 500, lebih banyak tenaga pendidik atau Guru dan kesehatan," ungkap Sekretaris Daerah Provinsi Maluku, Kasrul Selang kepada awak media di kantor Gubernur, Kamis (19/11/2020).
Menurutnya, usulan formasi CPNS yang diusulkan sesuai kemampuan daerah dalam hal pembiayaan, maka di Pemerintah Pusat melalui Menpan-RB, mempunyai kemampuan untuk menghitung fiskal anggaran daerah.
"Jangan sampai kita meminta terlalu banyak tetapi membebani APBD, mereka di Menpan-RB punya kriteria tersendiri," ucapnya.
Dirinya berharap, usulan 500 formasi CPNS ini bisa disetujui Menpan-RB, sesuai kebutuhan daerah
"Kemarin kita usulan 500 jug tetapi diterima 369, mudah-mudahan 500 formasi ini disetujui Menpan-RB," harapnya.
Hal yang sama juga disampaikan Kepala Bidang Pengadaan dan Informasi Badak Kepegawaian Daerah ( BKD) Provinsi Maluku, Israh Budi, dimana formasi CPNS yang menjadi prioritas dalam tahun 2021 yaitu tenaga pendidik.
"Kita berharap formasi CPNS bisa meningkat, karena kebutuhan tenaga pendidikan sangat mendesak, sehingga menjadi perhatian dari Menpan-RB. Saya yakin formasi CPNS 2021 meningkat sesuai kebutuhan," optimisnya.
Karena menurutnya, tenaga pendidik sejalan dengan visi misi Gubernur-Wakil Gubernur diberikan prioritas untuk formasi yang akan datang.