Wamen Perdagangan: Maluku Berkontribusi Bagi Nilai Ekspor Indonesia


AMBON - BERITA MALUKU.
Meskipun dilanda pandemi covid-19, neraca perdagangan Indonesia hingga September 2020 alami surplus 13,51 miliar US Dollar sesuai data BPS.


Hal ini membuktikan nilai ekspor Indonesia alami peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya.


Peningkatan ini, menurut Wakil Menteri Perdagangan RI, Jerry Sambuaga, berkat subangsi Maluku


"Maluku termasuk provinsi yang ikut berkontribusi terhadap peningkatan ekspor di Indonesia," ujar Sambuaga dalam sambutannya, pada peringatan hari Sumpah Pemuda ke-92 Tahun 2020, di Kantor Gubernur Maluku, Rabu (28/10).


Diakuinya, kinerja ekspor Maluku periode Januari-Agustus 2020 alami peningkatan 140,8 persen. Tentu pencapaian ini, tidak bisa terwujud tanpa kerjasa keras daerah termasuk di Maluku.


Ia berjanji kedepannya saat kunjungan kerja ke Maluku di waktu yang akan datang, akan membawa hal-hal yang lebih konkrit untuk kemajuan Maluku.

Subscribe to receive free email updates: